Kamis, 17 Maret 2022

KENAL DEKAT DAYCARE YUK AYAH BUNDA....

APA ITU DAYCARE ?

Banyak orang belum begitu mengenal apa itu day care atau tempat penitipan anak. Mungkin terdengar aneh dan kejam bagi sebagian orang. Bagaimana mungkin seorang anak yang notabenya adalah seorang manusia dititipkan selayaknya barang ataupun kendaraan. Nah sebelum berfikir macam-macam mengenai day care. Yuk kita kenali, apa sih sebenarnya yang di maksud dengan day care.

Daycare adalah lembaga penitipan anak yang dapat menggantikan peran orang tua dalam merawat dan mengasuh anak, ketika orang tua sedang bekerja atau tidak berada di rumah. Di daycare anak dapat belajar agar lebih mandiri dan juga bersosialisasi lebih baik dengan lingkungan sekitar. Ditunjang dengan fasilitas dan kegiatan yang mendukung perkembangan anak.

Pada umumnya kegiatan daycare sama dengan kegiatan sehari-hari anak di rumah, seperti bermain, makan, tidur dan mandi, bahkan di beberapa daycare disediakan juga kegiatan menonton, bernyanyi dan berolahraga.

Perbedaan terletak pada kegiatan bermain anak yang bukan sekedar bermain, tetapi bermain yang terarah. Jadi anak tidak merasa terbebani dan tetap merasa senang, karena bermain sambil belajar. Selain itu anak juga akan belajar lebih toleransi, karena semua mainan dan benda-benda di daycare digunakan secara bergantian dan bersama-sama. Tidak seperti di rumah dimana semua mainan dan benda adalah miliknya sendiri.

Nah...Ayah Bunda salah satu Daycare yang paling dicari di Surabaya ada di Masha Daycare, Banyak ananda Masha Daycare yang jago jago dalam hapalan surat-surat pendek Al-Qur'an.
Di Masha tidak hanya bermain saja loh.. di sini juga diajarkan nilai nilai agama agar anak-anak Insya Allah menjadi Anak Sholeh dan Solihah....


Jangan ragu Ayah Bunda untuk Menitipkan ananda di Masha Daycare 


MASHA DAYCARE PUSAT MOJO




MASHA DAYCARE CAB KALIDAMI




MASHA DAYCARE CAB KEDUNG ASEM




MASHA DAYCARE CAB SEMOLOWARU